Maryam: PKK dan Aisyiyah Sinergi Perempuan Jaga Harapan Bangsa!

Tanggal Publish : 2025-09-06

home

Limboto, Diskominfo — Ketua TP PKK Kabupaten Gorontalo, Ny. Maryam Sofyan Puhi, mengatakan, sinergi perempuan dalam menjaga ketahanan keluarga dan membangun generasi bangsa merupakan sebuah nilai yang sangat penting untuk diwujudkan.

Hal itu ia sampaikan saat menghadiri Temu Akbar Alumni sekaligus Milad Panti Asuhan Aisyiyah Limboto ke-80, Sabtu (6/9).

Maryam menyebut, PKK dan Aisyiyah memiliki akar perjuangan yang sama, yakni digerakkan oleh kaum ibu, berpihak pada keluarga, serta berorientasi pada pembinaan generasi.

“Kolaborasi adalah kunci. Dengan kebersamaan, kita bisa mewujudkan kesejahteraan rakyat, khususnya di Kabupaten Gorontalo,” kata Maryam.

Menurutnya, delapan dekade perjalanan Aisyiyah merupakan bukti nyata kekuatan perempuan dalam menghadirkan perubahan sosial berkelanjutan. Ia menilai, sinergi PKK dan Aisyiyah dapat memperluas pemberdayaan, memperkuat jaringan sosial, serta menghadirkan solusi bagi persoalan masyarakat.

“Sejarah panjang Aisyiyah adalah bukti peran strategis perempuan. Bersama PKK, kita bisa melindungi keluarga, memberantas kekerasan rumah tangga, hingga membentuk keluarga sakinah, mawaddah, warahmah,” ucap Maryam.

Liputan: Priyo Hanapi

Editor: Zulkifli Mile